Beberkan 4 Hal Penting Kesuksesan Kinerja

BAPPEDA REMBANG – Kepala Bappeda Rembang, Afan Martadi, A.P., M.Si., membeberkan empat hal penting dalam kesuksesan kinerja, yaitu rencana, koordinasi, implementasi dan evaluasi. Menurutnya, langkah bekerja semacam ini harus selalu diterapkan dalam melaksanakan tugas.

Afan, sapaan akrabnya mengatakan hal ini dalam apel pagi di Halaman Aula Bappeda Kabupaten Rembang, Senin (15/5/2023) pagi.

Plan (rencana), koordinasi dan implementasi merupakan aspek bekerja yang tidak bisa terpisahkan.

”Kekompakan nomor satu. Jika kompak, bisa enak dan mudah berkoordinasi serta komunikasi baik secara internal dan eksternal. Memperlancar dalam proses bekerja,” katanya.

Pihaknya meminta pegawai untuk selalu berbenah dan berinovasi, terutama melek aplikasi yang menjadi hal penting yang harus dipelajari sesuai perkembangan informasi dan tegnologi yang berkembang. ”Bappeda merupakan urusan penunjang peningkatan pembangunan daerah. Usahakan sering membaca mulai data target baik internal maupun eksternal,” jelasnya.

Selanjutnya monitoring dan evaluasi kinerja menjadi penting. ”Pemantauan harus selalu dilakukan. Sehingga ketika memberikan analisis dan kesimpulan bisa tepat,” tegasnya.

Sementara itu, pihaknya meminta pegawai untuk selalu menjaga kedisiplinan. Menurutnya, tingkat kedisiplinan pegawai dapat mempengaruhi kinerja. Selain itu, kolaborasi dan kerjasama yang baik dalam kinerja harus selalu tercipta dalam menjalankan tugas dan kewajiban. (MK/AM)