BAPPEDA REMBANG – Musyawarah Perencanaan Pembangunan Kecamatan (Musrenbangcam) pada 14 kecamatan di Kabupaten Rembang digelar hampir dua minggu, mulai Senin, (20/2/2023) hingga Rabu, (1/3/2023). Kegiatan ini merupakan tahapan perencanaan yang dikebut agar sesuai jadwal waktu yang ditentukan.
Bupati Rembang, H. Abdul Hafidz, S.Pd.I dalam sambutanya di Musrenbangcam Kecamatan Rembang mengatakan, masyarakat harus selalu mengusulkan program setiap tahunya. Hal ini sesuai amanat regulasi perencanaan yang ada di Negara ini.
“Walaupun nanti usulanya tidak terlaksana tidak apa-apa, harus mengusulkan. Kalau tidak terlaksana ditahun besok, mungkin besoknya lagi. Jangan bosan. Karena pembangunan kita menyesuaikan anggaran dan prioritas. Jadi, harus dicoba terus,” katanya.
Senada dengan Bupati, Kepala Bappeda Rembang, Ir. Dwi Wahyuni Hariyati, MM mengakui tahapan perencanaan harus tetap dilakukan, dibenahi dan ditingkatkan kualitasnya. Pihaknya membeberkan rencana tahapan penyusunan RKPD 2024.
Berikut rencana tahapan penyusunan RKPD 2024.
Des 2022 – Penyusunan Ranwal Renja
Des 2022-Jan 2023 – Penyusunan Ranwal RKPD
Feb 2023 – Konsultasi Publik
Feb 2023 – Musrenbangcam
Mar 2023 – Forum OPD
Mar 2023 – Musrenbangkab
Apr 2023 – Penyusunan Rankir RKPD bersama OPD
Mei 2023 – Fasilitasi Bappeda Provinsi
Jun 2023 – Penetapan Perkada RKPD
Tema Ranwal RKPD Kab. Rembang Tahun 2024 adalah “Peningkatan Kualitas Sumber Daya Manusia, Perekonomian Daerah, Kualitas Infrastruktur, dan Pengelolaan Lingkungan Hidup dengan Didukung oleh Tata Kelola Pemerintahan yang Efektif dan Efisien”. (MK)