Pegawai Bappeda Grudug Makam RA Kartini, Ada Apa Ya?

BAPPEDA REMBANG – Pimpinan dan pegawai Badan Perencanaan Pembangunan Daerah (BAPPEDA) Kabupaten Rembang menggrudug atau mengunjungi Makam Pahlawan Indonesia, Raden Ayu (RA) Kartini di Kecamatan Bulu, Rembang, Jumat (1/4/22) pagi. Pegawai melakukan ziarah memperingati Hari Kartini yang ke 143 tahun ini.

Kepala Bappeda Rembang, Dwi Wahyuni Hariyati mengatakan ziarah tahun ini berbeda dengan tahun sebelumnya yang dilakukan kisaran tanggal 21 April yang merupakan peringatan Hari Kartini. Pada tahun ini, pegawai berziarah diawal Bulan April.

“Kami mengawali karena selain mengurangi kerumunan ketika puncak peringatan hari Kartini tahun ini, kami juga mengajak masyarakat untuk meneladani perjuangan RA Kartini tidak hanya pada tanggal 21 April saja. Sehingga gebyar peringatan dapat dilakukan sebulan penuh atau bisa setahun penuh untuk mengingat perjuangan beliau”, katanya.

Salah satu pegawai Bappeda Rembang, Moch. Arif Faizin mengatakan dengan semangat RA Kartini menjadikan motivasi untuk bersama membangun Kabupaten Rembang agar lebih baik kedepanya. “Semoga dengan semangat RA Kartini ini Kabupaten Rembang akan lebih maju kembali,” katanya.

Setelah berziarah, rombongan beregas menuju salah satu wisata kuliner tradisional di Rembang yaitu Pasar Brumbung yang terletak di Kecamatan Kaliori Rembang. Pegawai mencicipi Sego Jagung Goreng, pasung dan wedang cemuai yang merupakan salah satu menu khas pasar tradisional ini.

Pasar Brumbung merupakan pasar bentukan oleh masyarakat desa untuk kemandirian desa. Uniknya, dipasar ini pembayaran tidak menggunakan uang tunai tetapi koin khusus yang terbuat daru bambu. Pembeli dapat menukarkan koin ini di loket yang sudah disediakan pengelola. (MK/DW)